Dalam dunia bisnis, penerapan strategi marketing yang benar diyakini akan memberikan hasil yang maksimal. Dari beberapa konsep online marketing, ada teknik marketing funnel yang membantu Anda untuk memperbaiki sistem pengenalan brand produk secara lebih terarah. Secara garis besar, model funnel atau corong ini pada awalnya akan memungkinkan produk Anda menjangkau banyak orang saat membangun brand, sebelum akhirnya mendapatkan pelanggan setia untuk menggunakan produk. Pada prakteknya, ada beberapa tahapan optimasi dalam funnel marketing yang perlu dipahami.
Kesadaran (Awareness)
Tahap pertama yang paling penting dalam dunia bisnis adalah tahapan awareness atau kesadaran. Tahapan ini akan membuat calon pelanggan yang ingin menggunakan produk Anda mengenali produk apa yang sebenarnya Anda tawarkan dan keunggulannya dibandingkan dengan produk lain yang sejenis. Tahapan ini umumnya dibantu dengan dua sistem digital marketing, yaitu:
-
Konten marketing
Seorang pebisnis wajib menyiapkan konten yang bisa diupload di media sosial maupun media digital untuk mengedukasi konsumen terkait barang yang dijual. Dalam konten yang akan diupload, Anda tidak perlu langsung melakukan hard selling, Anda bisa memberikan konten berisi video yang mengundang rasa penasaran publik atau potongan gambar produk yang akan diluncurkan dengan punch-word yang mengundang rasa penasaran.
-
Iklan tradisional
Online marketing dengan teknik funnel ini juga bisa didukung dengan teknik promosi konvensional dengan iklan melalui baliho di jalanan utama, radio, televisi, maupun penyelenggaraan event launching produk. Namun demikian, untuk membangun brand awareness dari produk yang dijual, Anda perlu menekankan beberapa poin dalam iklan, seperti mengapa konsumen perlu memakai produk Anda dan keunggulan produk Anda jika dibandingkan dengan produk serupa dari competitor. Sebagai contoh ketika Anda meluncurkan produk sepatu, Anda tentu perlu membuat konsumen tertarik untuk membeli dengan desain atau fitur yang dimiliki.
Pertimbangan (Consideration)
Ketika Anda menyusun marketing plan dan ingin memaksimalkan online marketing untuk model funnel ini, Anda perlu menguasai keunggulan produk yang jelas tidak dimiliki oleh produk lain sejenis. Hal tersebut karena kebiasaan konsumen yang tentunya akan membandingkan produk sesuai dari aspek tertentu, seperti harga dan kebutuhan. Pada prakteknya, Anda bisa membantu teknik funnel ini dengan memperkuat bahasan produk melalui :
-
Blog
Anda bisa melakukan teknik soft-selling menggunakan blog dengan mengupload bahasan tentang spesifikasi produk hingga tips penggunaan produk yang secara tidak langsung akan membuat konsumen penasaran untuk mencoba produk yang ditawarkan.
-
Website
Anda juga bisa menggunakan website dengan desain user friendly yang memungkinkan konsumen untuk mencoba transaksi secara langsung. Agar traffic penggunaan website tinggi, Anda perlu mengunggah foto yang autentik dilengkapi dengan deskripsi jelas. Penggunaan website ini bisa diperkuat dengan social media marketing yang tepat.
Pembelian (Purchase)
Keberhasilan teknik corong dalam strategi online marketing adalah pembelian. Untuk memastikan pembelian benar-benar dilakukan oleh konsumen, Anda bisa menambahkan beberapa strategi marketing online, seperti:
-
Promo
Ada banyak jenis diskon yang bisa dipakai, seperti promo launch new product, buy one get one, promo diskon harga, dan beberapa jenis promo lain yang sesuai dengan produk Anda. Promo ini bisa diulang dengan ketentuan khusus setelah melihat feedback pasar.
-
Upselling
Agar pembelian produk semakin tinggi, Anda bisa mendukung kegiatan online marketing jenis funnel ini dengan teknik upselling. Anda bisa menawarkan via live chat atau email penawaran produk-produk pelengkap dari produk sebenarnya yang ingin dibeli oleh konsumen.
-
Reminder buying
Ketika konsumen mengunjungi website Anda, jangan lupa melakukan reminder dengan kata-kata yang tidak terkesan memaksa konsumen untuk membeli produk.
Pembelian Kembali (Retention)
Online marketing dikatakan berhasil ketika konsumen yang sudah pernah membeli produk kembali untuk membeli produk yang sama. Untuk tetap menjaga loyalitas pembeli, Anda bisa meningkatkan pembelian dengan program reward berupa poin yang dapat ditukar dengan hadiah tertentu atau hadiah undian langsung setelah pembelian dengan nominal tertentu.
Loyalitas dan Testimoni (Loyalty and Advocacy)
Anda tidak perlu menggunakan digital marketing agency dalam ketika sudah mencapai tahapan loyalitas dan testimoni yang feedbacknya sangat positif dari konsumen. Hal ini karena konsumen yang sudah paham kualitas produk yang dijual, tentu sudah memahami juga keistimewaan brand. Sehingga pengalaman positif ini akan membantu strategi online marketing menciptakan funnel marketing yang baru.